Senin, 31 Oktober 2022

Sosialisasi Portal Rumah Belajar dan Platform Merdeka Mengajar | Tebar Kalibrasi SRB 2022

Kolaborasi Sahabat Rumah Belajar 2 pulau 5 provinsi (Tebar Kalibrasi) merupakan sarana reuni rekan SRB tahun 2020 yang terhimpun kembali di PembaTIK tahun 2022. Agenda ini dinisiasi untuk berbagi dengan rekan guru se-Indonesia untuk memanfaatkan Portal Rumah Belajar dan Platform Merdeka Mengajar dalam pembelajaran di kelas. 

Agenda dilaksanakan pada pukul 14.00-16.00 WIB hari Selasa, 25 Oktober 2022 yang dibuka langsung oleh Duta Rumah Belajar Aceh Eva Deliana Bangun. Beliau berpesan agar para pendidik harus giat dan tekun mengikuti pelatihan untuk menyongsong era digitalisasi pendidikan.

Selanjut materi Portal Rumah Belajar disajikan oleh para pemateri, mulai dari bapak Elfison SRB Bengkulu menyampaikan materi pembelajaran inovatif berbasis TIK. Dilanjutkan Ibu Setiawati SRB Riau menyampaikan materi Platform Merdeka Mengajar.

Materi selanjutnya oleh Ibu Titi Endri SRB Jawa Tengah yang menyampaikan materi fitur pendukung Rumah Belajar. Ibu Irma Suryani Harahap menyampaikan materi akun belajar.id terintegrasi Rumah Belajar.

Materi terakhir dari Rolla Fardila SRB Jawa Barat yang menyampaikan materi produksi video pembelajaran sebagai pendukung untuk unggah video di Sumber Belajar dan Bukti Karya Platform Merdeka Mengajar.

Mari Berkolaborasi dan Bertransformasi Menumbuhkan Ekosistem Digital Menuju Merdeka Belajar.

Dokumentasi lengkap dapat disimak dalam tayangan YouTube berikut:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Featured Post

Hubungan Manusia dan Sejarah dalam Ruang dan Waktu | KD. 3.1 Sejarah Peminatan kelas X

       Manusia dan sejarah tidak dapat dipisahkan. Pentingkah peran manusia dalam sejarah ? bagaimana manusia menjadi penggerak sejarah ? ap...

Postingan Populer